PRILAKU KONSUMEN : Riset Konsumen

 PRILAKU KONSUMEN : Riset Konsumen

Share Bab 2 : )

Paradigma Riset Konsumen
      Merupakan perluasan bidang riset pemasaran yang menfokuskan pada perilaku konsumen
      Riset konsumen memungkinkan pemasar meramalkan bagaimana konsumen akan bereaksi terhadap aktivitas pemasaran
      Riset Konsumen digunakan untuk memahami cara konsumen mengambil keputusan pembelian
      Para konsumen tidak selalu sadar mengetahui mengapa mereka mengambil keputusan yang mereka lakukan

Metodologi Riset
1. Riset Kuantitatif
  • Dikenal juga sebagai positivisme
  • Bersifat deskriptif
  • Terdiri dari Eksperimen, Teknik survei dan observasi
  •  Untuk memahami pengaruh berbagai masukan promosi terhadap konsumen sehingga pemasar mampu meramalkan perilaku konsumen
  •  Data yang dikumpulkan adalah kuantitatif 
2.    Riset Kualitatif
  • Dikenal  juga sebagai intrepretivisme
  •  Terdiri dari indepth interview, Focus Group, Analisis Kiasan, Riset Kolase dan teknik proyeksi
  • Fokus pada tindakan menkonsumsi daripada tindakan membeli (menemukan sisi gelap konsumen)
  •  Teknik ini digunakan untuk memperoleh berbagai gagasan baru
Perbandingan antara Positivisme & Interpretivisme




















Proses Riset Konsumen





















Menyusun Tujuan riset
      Para manajer & peneliti penting untuk menyepakati dari awal maksud dan tujuan studi agar rancangan riset tepat
      Jika maksud studi mencari gagasan baru  maka perlu studi kualitatif
      Jika Studi untuk mengetahui berapa orang dalam populasi yang menggunakan produk , seberapa sering menggunakannya, maka perlu studi kuantitatif

Mengumpulkan Data Sekunder
      Informasi sekunder adalah setiap data yang awalnya dihasilkan untuk tujuan tertentu yang berbeda dengan tujuan riset sekarang
      Contoh: sensus perumahan dan penduduk, sensus data mengenai umur, pendidikan, pekerjaan, penghasilan, biaya sewa dll
      Sumber-Sumber:
  1. Sumber Internal Perusahaan: laporan laba rugi, neraca, data penjualan catatan persedian , etc
  2. Publikasi Pemerintah: data sensus
  3. Majalah & Buku
  4. Data Perniagaan: AC Nielsen, Frontier dll
Merancang Riset primer
      Riset yang dilakukan oleh para peneliti perorangan atau organisasi untuk memenuhi tujuan khusus
      Rancangan Riset Primer didasarkan pada tujuan studinya
      Informasi Deskriptif à Kuantitatif
      Memperoleh gagasan Baru à Kualitatif

Rancangan Penelitian Kuantitatif
      Metode Pengumpulan Data
      Rancangan Sampel
      Pembuatan alat Pengumpulan data

Metode Pengumpulan data (Kuantitatif)
  1. Penelitian Observasi: metode riset dengan cara memperhatikan konsumen selama proses membeli dan selama menggunakan produk
  2. Eksperimentasi: Perancangan riset dengan perencanaan kondisi untuk mengenali sebab dan pengaruhnya (Causal research)
  3. Survei: Metode riset dengan cara melakukan pertanyaan di lapangan kepada konsumen mengenai berbagai pilihan pembeliannya, ie: Pos, telepon, Wawancara perorangan, Online
Instrumen Pengumpulan data (Kuantitatif)
      Instrumen Pengumpulan data perlu diuji dahulu untuk menjamin validitas & reliabilitas studi riset
      Validitas: instrumen mampu mengumpulkan data yang tepat
      Realibilitas: Instrumen apabila pertanyaan yang sama , ditanyakan pada sampel yang serupa, menghasilkan kesimpulan yang sama

Jenis-Jenis Instrumen:
  1. Kuisioner
  2. Daftar Pernyataan
  3. Skala Sikap (Skala Likert, Skala Semantik, Skala urutan Menurut Peringkat
Metode Pengumpulan Data (Kualitatif)
  1. In depth Interview
  2. Focus Group
  3. Teknik Proyektif
  4. Analisis Metafora
Penentuan Sampel
      Siapa yang akan di survei? (Unit sampel)
      Berapa orang yang akan disurvei? (Penentuan Ukuran sampel)
      Bagaimana Menyeleksi Sampel ? (Prosedur Penentuan Sampel)

Penentuan sampel:
  1. Sampel Probabilitas
  2. Sampel NonProbabilitas
Rancangan  Penentuan Sampel Probablitas dan Non Probablitas















Pengumpulan Data
      Studi Kuantitatif à Staf lapangan
      Studi Kualitatif à Para pakar ilmu pengetahuan sosial yang terlatih

Pemasar perlu memastikan apakah data benar-benar telah diperoleh

Analisis & Persiapan Pelaporan
      Studi Kualitatif à moderator atau pelaksana tes menganalisis semua jawaban yang diterima
      Studi Kuantitatif à Semua jawaban diubah menjadi kode dan diukur à ditabulasikan à dianalisis dengan menggunakan program analisis statistik
      Isi laporan: Metodologi, tabel, grafik, kuisoner
BERIKAN KOMENTAR ()
 
wisata tradisi game kuliner
close