Mengenal Mutu Seafood

Masakan dengan mutu yang baik hanya diperoleh jika diolah dengan menggunakan bahan baku yang mutunya baik.  Begitu juga dengan produk masakan berbasis seafood.  Pertanyaannya, bagaimana kita memilih seafood yang mutunya baik? Apa ciri-cirinya?  Berikut tipsnya.  

Ikan.  Dari penampakan luarnya, ikan segar memiliki mata yang cemerlang dan menonjol (cembung) dengan kulit yang cemerlang dan sisik yang melekat kuat. Insang ikan segar berwarna merah.  Jika ditekan, daging padat dan elastis.  Ikan segar memiliki bau khas ikan segar, tidak berbau busuk, asam atau bau menyimpang lainnya.  Kalau anda membeli fillet, pastikan dagingnya lembab dan kenyal, bau khas ikan segar tanpa memar, bercak darah atau bercak berwarna kecoklatan. 


Kerang dan tiram.  Kerang dan tiram biasanya dibeli dalam kondisi hidup.  Bagaimana mendeteksinya?  Caranya sederhana.  Coba ketuk bagian cangkangnya.  Kerang hidup biasanya akan merespon ketukan tadi dengan menutup cangkangnya. Pilih yang cangkangnya keras, utuh dan bersih. Jika anda membeli kerang kupas, periksa kondisi dagingnya.  Kerang segar memiliki daging yang padat dengan warna sesuai warna aslinya dan bau khas kerang segar.  Pastikan cairan di sekitar daging bening, tidak keruh atau berpasir. Yang tidak segar dicirikan dengan kondisi daging yang lengket atau berlendir, berbau amonia dan agak asam. 

Read more »
BERIKAN KOMENTAR ()
 
wisata tradisi game kuliner
close