Produk Olahan Lapis Tepung (Coated Food)

Elvira Syamsir - Fiesta Seafood

Sepertinya nyaris tak ada orang yang saat ini tidak kenal nugget, fish/chicken sticks/fingers, coated shrimp dan sejenisnya.  Produk-produk olahan ini merupakan produk olahan lapis tepung (coated product) yang bersifat ready to cook (siap untuk dimasak) dalam bentuk beku.  Rasanya yang lezat dan kepraktisan dalam penyiapan dan penyajiannya menyebabkan mereka semakin digemari. 

Daging merupakan bahan baku utama produk lapis tepung.  Daging dapat digunakan dalam bentuk daging giling (nugget), fillet yang dipotong panjang dan tipis (stick atau finger) dan potongan yang lebih besar (contohnya schnitzel, fried chicken dan coated shrimp).  Walaupun saat ini produk lapis tepung yang populer terbuat dari daging ayam, tetapi sebetulnya produk-produk ini dapat dibuat dari semua jenis daging bermutu baik.  Karena itu, tidak heran jika saat ini kita juga mulai banyak melihat kehadiran nugget dan stick ikan/udang.  Masing-masing dengan tekstur dan kelezatan cita rasanya yang khas. 

Seperti namanya, produk lapis tepung dibuat dengan melibatkan proses pelapisan (coating) yang dilanjutkan dengan penggorengan setengah matang (prefried), pembekuan, pengemasan dan penyimpanan beku untuk mempertahankan mutunya.  Pelapisan (coating) akan memperbaiki penampakan, flavor dan tekstur produk.  Lapisan coating membentuk tekstur yang renyah sekaligus menjaga agar sari daging tidak hilang pada saat proses pembekuan dan pemasakan.  Kondisi ini menjamin bagian luar nugget menjadi renyah tetapi bagian dalamnya tetap empuk dan juicy pada saat dikonsumsi.  Selain variasi dalam jenis daging, nugget saat ini juga memiliki variasi dari komposisi, warna dan ukuran partikel dari batter dan breading yang digunakan. 
Read more »
BERIKAN KOMENTAR ()
 
wisata tradisi game kuliner
close