Rangkaian paralel resistor 3 cabang dan campuran(rangkuman dan contoh soal

Cara menentukan besar resistor total atau pengganti, kuat arus dan beda tegangan tiap ujung resistor dan cabang rangkaian resistor campuran seri dan parelel resistor tiga cabang:
  1. Tentukan besar hambatan pada resistor paralel kemudian di seri
  2. Hitung arus total dengan rumus hukum ohm [ V = I . R ]
  3. tentukan besar kuat arus pada resistor yang di rangkai seri [ Iseri = Itotal ]
  4. hitung kuat arus pada tiap cabang resistor paralel dengan perbandingan terbalik
  5. Hitung beda potensial atau tegangan pada tiap tiap resistor dengan rumus hukum ohm [ V = I . R ]
Perhatikan contoh berikut:

Step 1: menghitung R paralel dan seri
1/Rp = 1/2 + 1/3 + 1/6
1/Rp = 3/6 + 2/6 + 1/6
1/Rp = 6/6
Rp = 1

Rs = 1 + 4 = 5

Step 2: menghitung I total
V = I . R
20 = I . 5
I = 4 A

Step 3: menghitung I pada resistor yg dirangkai seri
I4 = Itot
I4 = 4 A

Step 4: menghitung arus tiap cabang resistor paralel dengan perbandingan terbalik

R2 : R3 : R6
1/2 : 1/3 : 1/6
3/6 : 2/6 : 1/6
Sehingga perbandingan
R2 : R3 : R6 = 3 : 2 : 1

Arus pada R 2 ohm
I2 = [ 3/(3+2+1) ] . Itotal
I2 = 3/6 . 4 = 2 A

Arus pada R 3 ohm
I3 = 2/6 . 4 = 8/6 = 4/3 A

Arus pada R 6 ohm
I6 = 1/6 . 4 = 4/6 = 2/3 A

Step 5: menghitung V pada tiap resistor
V4 = I4 . R4 = 4 . 4 = 16 Volt
V2 = I2 . R2 = 2 . 2 = 4 Volt
V3 = I3 . R3 = 4/3 . 3 = 4 Volt
V6 = I6 . R6 = 2/3 . 6 = 4 Volt

BERIKAN KOMENTAR ()
 
wisata tradisi game kuliner
close